Resep kue lemon cheese muffin cemilan santai bareng keluarga
Cemilan atau biasa disebut makanan ringan menjadi salah satu menu spesial yang bisa menemani kita saat santai bareng keluarga atau acara-acara tertentu. Nah buat yang seneng ngemil pastinya anda harus merogoh kocek dalam-dalam hanya untuk sekedar menikmati cemilan yang anda sukai. Tapi bukan satu masalah besar buat yang suka ngemil,kali ini saya akan berbagi tips Resep kue lemon cheese muffin cemilan santai bareng keluarga. Membuat hidangan untuk keluarga tercinta tentunya menjadi keharusan bagi yang sudah berkeluarga atau yang belum berkeluarga dan yang pastinya mempunyai kebanggaan tersendiri jika kita bisa membuat sajian-sajian dirumah hasil karya sendiri apalagi yang kita buat disukai penimatnya wah nambah semangat deh pastinya bikin resep-resep andalannya. Selain itu jika kita pandai membuat kue bukan mustahil jika yang asalnya hobi bisa jadi bisnis pribadi. Kue sendiri jenis makanan yang banyak diminati, dari mulai kue basah,kering dan kue-keu lainnya. Nah untuk itu buat para ibu-ibu atau adik-adik yang seneng masak berikut ini cara membuat kue lemon cheese muffin. Yu simak baik-baik supaya hasilnya memuaskan, sesuai yang diharapkan.
BAHAN :
- 2 Cup tepung terigu ( plain flour )
- 2 Sdt baking powder
- 1 Cup gula pasir, butiran halus
- 2 Sdm margarin,lelehkan
- 1/2 Cup susu cair low fat
- 1/4 cup air perasan jeruk lemon
- 1 Butir telur
- Parutan kulit lemon dari 2 buah jeruk lemon
- Cream cheese
Itula beberapa bahan-bahan untuk membuat kue lemon cheese muffin. Jika bahan diatas sudah siap kita ketahap akhir. cara membuatnya pastinya. Perlu diperhatikan dengan baik ya biar pool hasilnya.
CARA MEMBUAT :
- Campurkan semua bahan kering seperti terigu,baking powder,parutan kulit lemon dan gula pasir, lalu aduk rata
- Lalu masukan telur, aduk kembali hingga rata
- Masukan bahan cair lainnya seperti butter/margarin cair,air perasan jeruk lemon dan susu cair low fat, aduk sembarang asal tercampur rata sebentar saja
- Tuangkan adonan kedalam cetakan yang sudah dilapisi paper cup 1/3 bagian dulu lalu beri 1 sdt cream cheese dan tuang kembali adonan sampai sekitar ketinggian 3/4 loyang
- Panggang dalam oven bersuhu sekitar 180 dc sekitar 25 menit sampai matang
- Kenali panas/ suhu oven masing-masing supaya hasilnya maximal sesuai yang diharapkan
Itulah tips Resep kue lemon cheese muffin cemilan santai bareng keluarga. satu kebanggan jika kita bisa menyajikan hidangan untuk keluarga tercinta sangat jauh berbeda dengan hasil membeli pastinya karena dengan membeli tidak ada kepuasan tersendiri.Simak juga resep kue yang tidak kalah enaknya pastinya Resep kue nastar keju spesial semoga tipsnya bermanfaat dan masih banyak lagi resep-resep lainnya Resep menu makanan kue jus dan cemilan sehat sampai jumpa lagi dilain kesempatan di posting berikutnya. Selamat mencoba.
Wednesday, 16 September 2015
kue sehat
0 Response to "Resep kue lemon cheese muffin cemilan santai bareng keluarga"
Post a Comment